Social Icons

Pages

Jumat, 01 Januari 2016

Warna-Warni Lampu Lampion Kota Tepian



Warna-Warni Lampu Lampion Kota Tepian

Kota Samarinda atau yang biasanya dijuluki dengan sebutan kota Tepian ini merupakan ibukota Provinsi Kalimantan Timur. Sebagai kota yang menjadi pintu gerbang segala aspek, mulai dari aspek pemerintahan hingga aspek bisnis, Samarinda selalu kedatangan tamu-tamu baru dari luar kota Samarinda. Tak hanya itu, letak geografis Kalimantan Timur yang dekat dengan negara-negara tetangga membuat  Samarinda sebagai kota jantung Kalimantan Timur tak sepi akan kedatangan para warga asing dari negara tersebut. Tak jarang tamu-tamu tersebut menetap dan tinggal di Samarinda.
Dalam buku Statistik Daerah Kota Samarinda 2015, dibandingkan wilayah perkotaan lainnya, Kota Samarinda memiliki jumlah penduduk tertinggi, bahkan merupakan tertinggi dibandingkan wilayah kabupaten atau kota lainnya di Kalimantan Timur. Pada tahun 2014 jumlah penduduk kota Samarinda sebanyak 830.676 jiwa. Angka ini lebih tinggi dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Pada tahun 2012 jumlah penduduk kota Samarinda adalah sebanyak 781.184 jiwa dan pada tahun 2013 sebanyak 805.683 jiwa, atau dengan kata lain, dalam kurun waktu 3 tahun terakhir pertumbuhan penduduk samarinda rata-rata adalah 3,12 persen per tahun.
 

Sample text

Sample Text

 
Blogger Templates